Saturday, January 30, 2010

Definisi Blog


Sebelum kita mulai membuat blog, ada baiknya kita tau apa yang dimaksud dengan blog itu. menurut beberapa sumber yang Oi dapatkan, Blog bisa didefinisikan :

"Sebuah weblog adalah hirarki teks, gambar, objek media dan data, yang tersusun secara kronologis, dan dapat dilihat dalam browser HTML." Oleh Harvard University

"Sebuah blog adalah situs web yang item diposkan secara berkala dan ditampilkan dalam urutan kronologis mundur. Istilah blog adalah singkatan dari weblog atau web log. Mengarang blog, memelihara sebuah blog atau menambahkan artikel ke blog yang sudah ada disebut “blogging“. Masing-masing artikel pada sebuah blog disebut “tulisan blog”, “tulisan” atau “masukan”. Orang yang menulis atau memasukkan dan memelihara tulisan di blog disebut “blogger“. Sebuah blog terdiri dari teks, hypertext, gambar, dan link (ke halaman web dan video, audio dan file lainnya). Blog menggunakan dokumentasi dengan gaya percakapan. Seringkali blog fokus pada “wilayah kepentingan” tertentu, seperti Washington, DC, politik yang sedang berlangsung, dan beberapa blog mendiskusikan pengalaman pribadi. oleh Wikipedia.

"Sebuah blog pada dasarnya adalah sebuah jurnal yang tersedia di web. Kegiatan memperbarui blog adalah “blogging” dan seseorang yang membuat sebuah blog adalah “blogger.” Blog biasanya Diperbaharui harian menggunakan software yang memungkinkan orang dengan sedikit atau tidak ada latar belakang teknis untuk memperbarui dan memelihara blog. Posting di blog ini hampir selalu diatur dalam urutan cronological terkini dengan penambahan fitur yang paling menonjol. Menulis dalam sebuah blog hampir selalu dalam urutan kronologis dengan penambahan fitur yang paling terkini yang paling menonjol". Matisse.net/glossary

Dari sekian banyak definisi yang ada, jadi apakah sebenernya blog itu??

Temen-temen masih bingung yahh!!! ;-) mari kita definisikan bersama..

Menurut Oi blog adalah sejenis situs web yang biasanya tersusun berdasarkan kronologis urutan waktu dan penulisan. Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam, dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program media dan perusahaan. Sebagian blog dirawat oleh seorang penulis tunggal, sementara ada juga sebagaian yang diaplikasikan oleh beberapa penulis. Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, yang memperkenankan pengunjung untuk meninggalkan komentar ataupun pesan atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang sebaliknya atau bersifat non-interaktif. Layanan Blog Gratis - Dari Indonesia : blogboleh blogdetik - Dari Luar Negri : blogger blogsome blogdrive jurnalhome jurnalspace livejournal multiply wordpress.


0 comments:

Post a Comment